PENGUKUHAN PENGURUS FORUM PENINGKATAN KONSUMSI IKAN PERIODE 2022 – 2026 KABUPATEN NGAWI

Pengukuhan Pengurus Forum Peningkatan Konsumsi Ikan (Forikan) Kabupaten Ngawi   telah dilaksanakan pada hari Rabu   tanggal 23 Nopember 2022 di Pendopo Wedya Graha.  Kepengurusan ini dikukuhkan berdasarkan Keputusan Bupati Ngawi Nomor 188/392/404.101.2/B/2022 tentang Forum Peningkatan Konsumsi Ikan Kabupaten Ngawi Periode 2022 – 2026.  Dalam kepengurusan Forikan tersebut, Ketua Umum dijabat oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Ngawi, Ibu dr . Hj. Ana Ony Anwar, M.Ked.Klin, Sp. KFR, Wakil Ketua Harian dijabat oleh Ketua Bidang Penguatan Ketahanan Keluarga Tim Penggerak PKK Kabupaten Ngawi, Ketua Harian dijabat  oleh Kepala Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten Ngawi, Wakil Ketua Harian dijabat oleh Sekretaris Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten Ngawi dan Sekretaris dijabat oleh Kepala Bidang Perikanan Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten Ngawi.

Keberadaan Forikan akan memberikan banyak manfaat bagi Kabupaten Ngawi terutama dalam peningkatan gizi masyarakat melalui konsumsi ikan. Mengkonsumsi ikan akan membantu menciptakan masyarakat yang sehat, cerdas, dan kuat. Bahkan, gizi yang melimpah dalam ikan, diyakini mampu mencegah stunting. “Gerakan Memasyaratkan Makan Ikan menjadi prioritas dari Forikan

Forum Peningkatan Kosumsi Ikan (FORIKAN) sebagai wadah komunikasi semua stakeholders terkait dukungan terhadap peningkatan konsumsi ikan masyarakat di Kabupaten Ngawi. Orientasi dari peningkatan konsumsi ikan adalah bagaimana agar masyarakat  gemar mengkonsumsi ikan. Sebagai  daerah yang kaya akan potensi   ikan , diyakini bisa membawa Kabupaten Ngawi mempuyai daya saing produk perikanan  di tingkat Provinsi Jawa Timur bahkan di Tingkat Nasional.

Keberadaan Forikan adalah mengajak masyarakat bagaimana pentingnya makan ikan, untuk kesehatan. Karena  diyakini banyak manfaat yang didapat khususnya bagi anak-anak dengan mengkonsumi ikan secara rutin.

Konsumsi ikan di Kabupaten Ngawi masih jauh bila dibandingkan tingkat Provinsi maupun Pusat, yang disebabkan berbagai faktor. Karena itu, sebagai pengurus Forikan maupun Ketua Forikan Kecamatan diharapkan berkerjasama dan bersinergi dengan berbagai pihak, mensosialisasikan kepada masyarakat bahwa betapa pentingnya mengkonsumsi sumber protein dari ikan.

Karena jika dilihat , yang tidak berminat makan ikan bukan tidak sanggup beli, melainkan ketidaktahuan betapa pentingnya mengkonsumsi ikan. Padahal masyarakat banyak memakan sumber protein yang lain, seperti daging ayam dan lainnya. Padahal ikan sangat baik untuk dikonsumsi

Forikan mengemban tugas dan tanggung jawab meningkatkan, mempertahankan dan mengampanyekan program nasional gerakan memasyarakatkan makan ikan (Gemarikan). Rencana ke depan ,  Forikan akan selalu  bersinergi bersama seluruh organisasi perangkat daerah dalam upaya peningkatan gizi masyarakat melalui gerakan memasyarakatkan makan ikan.

Forikan bersama Dinas  Perikanan dan Peternakan beserta seluruh elemen masyarakat bertanggung jawab dalam membangun sumber daya manusia yang berkualitas mandiri dan produktif dengan terus mengampanyekan dan menyerukan manfaat ikan bagi kesehatan dalam mencegah dan mengurangi stunting Untuk meningkatkan konsumsi ikan di Kabupaten Ngawi, maka membudayakan makan ikan di masyarakat terutama kalangan generasi muda adalah suatu keharusan. Melalui Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (GEMARIKAN) diharapkan tumbuh kesadaran gizi individu maupun kolektif masyarakat untuk gemar mengkonsumsi ikan yang aman, sehat, dan halal.